Jakarta — Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Edhie Baskoro yang juga putera bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara tiba-tiba hari ini (14/02/2013) resmi menyatakan mundur dari DPR.
Menurut Ibas, pengunduran dirinya ini dikarenakan dia ingin fokus dan konsentrasi mengurusi Partai Demokrat yang elektabiilitasnya menurut laporan dari berbagai lembaga survey menunjukkan penurunan yang sangat drastis.
Dia mengaku, jika masih menjadi anggota DPR dirinya tidak akan bisa fokus bekerja sebagai wakil rakyat. Karena itu, dia tidak ingin menjadi beban bagi FPD.
Baca Biografi Ibas Yudhoyono
Disamping itu pula, Ibas juga ingin fokus mengurus anaknya yang sedang sakit dan akan menjalani operasi pencernaan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) esok hari.
Pada bagian akhir, Ibas juga mengucapkan terima kasih dan memohon maaf kepada seluruh konstituen yang telah memberikan dukungannya selama ini dan berjanji akan memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.
Akankah kemunduran Ibas ini adalah sebagai persiapan dirinya untuk dimajukan sebagai calon Ketua Partai Demokrat jika Anas ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK ?