SUMENEP – Distribusi logistik surat suara ke Pulau Masalembu akhirnya terdistribusi, Selasa (27/8). Surat suara Pilgub Jawa Timur yang akan digelar 29 Agustus itu didistribusikan melalui helikopter jumbo Super Puma, dengan nomer lambung, HA 5167.
Pesawat berjenis BELL 412 itu, dipiloti oleh Kapten mayor CPN M. Rofi’ih dan KO pilot kapten CPN Athenius Murib, beserta tiga awak anggotanya ini milik Pusat Angkatan Darat Semarang. pesawat take-off dari lapangan bandara Adi Trunojoyo jam 15:00 menuju pulau Masalembu dan diperkirakan tidak kurang dari satu jam.
Ketua KPU Sumenep Thoha Shamadi menjelaskan, pengiriman dengan pesawat helikopter milik Angkatan Darat ini akan dikirim ke Masalembu, Masakambing, Karamian dan Suka Jeruk. “Kalau jumlah pengiriman sebanyak 67 kotak untuk 62 TPS. Sedangkan jumlah surat suara 21710, ditambah 2,5 persen cadangan, dan rincian totalnya jumlah 22.224,” ungkapnya.
Setelah melihat kapasitas pesawat, dan tidak terangkutnya semua kotak suara ke Masalembu. Thoha mengharapkan, tidak akan mengganggu proses pendistribusian logistik dan pelaksanaan pemilihan pemilukada di Jawa Timur, untuk kabupaten Sumenep, di pulau Masalembu. Walaupun baru 28 kotak surat suara yang dikirim melalui helikopter pada hari pertama. Sisanya akan diangkut pada hari Rabu. “Jadi kotak suara yang terkirim baru untuk desa Masalima dan Sukajeruk, sedangkan untuk Masalembu, Karemian dan Masakambing, besok,”ungkapnya.
Dia menegaskan, meskipun kotak suara sisanya baru terangkut hari Rabu, pihaknya sudah mengantisipasi sejak awal dan form C6 sudah tersebar dan dilakukan sosialisasi dengan mobil keliling. “Karena pesawat memiliki keterbatasan diatas laut pada malam hari, maka distribusi ini dilanjutkan besok. Kami tidak cemas, karena pihak kami sudah sosialisasi sebelumnya,”tukasnya.
Toha mengatakan, sedangkan untuk kepulauan Sakala, distribusi logistik akan dilakukan dengan perahu besar, karena pesawat yang direncanakan akan mengangkut untuk kepulauan Sakala hanya bisa mendistribusikan ke pulau Masalembu. “Karena ada perahu besar yang berani mengantarkan ke Sakala, kami pakai perahu itu. Tentu bayarannya juga mahal,”paparnya.
Untuk mengamankan pendistibusian logistik ke kecamatan pulau Masalembu ini di kawal ketat anggota Polres Sumenep bersenjata lengkap ditambah dengan beberapa porsonel TNI.
Kapolres Sumenep, AKBP Marjoko mengatakan, pihaknya akan melakukan pengawalan penuh untuk terlaksananya proses pemilihan pemilukada, termasuk pengiriman distribusi logistik untuk kepulauan Masalembu. “Nanti 2 personel saya ikut, ditambah 2 dari TNI untuk mengamankan pendistribusian logistik ke Masalembu,”tuturnya.
Kemudian dia menambahkan, untuk pengamanan masing-masing TPS dikepulauan, pihaknya sudah koordinasi polsek setempat. Sehingga pelaksanaan pemilihan pemilukada untuk kepulauan tidak akan terjadi kendala macam-macam. (athink/mk)