Rela Menderita Demi Orangtua
Membahagiakan kedua orang tua yang telah melahirkan ke dunia dengan mewujudkan impiannya menjadi harapan semua orang. Tak terkecuali bagi Devi Aristin. Selagi kedua orang tua masih ada, pastinya dengan sekuat tenaga berusaha untuk mewujudkan mimpi itu. Hal ini, sebagai suatu gambaran betapa berharganya kehadiran orangtua di tengah-tengah keluarga.
Orangtua adalah segalanya. Tidak ada harta paling berharga kecuali kehadirannya. Segala bentuk pengorbanan telah dipersembahkan untuk membesarkan anak-anaknya. Alasan itu yang menjadikan Devi begitu termotivasi untuk menjadi perempuan yang mandiri dan bisa mengabdi seusai harapan sebagai sosok yang ahli dalam bidang kesehatan masyarakat.
Bukan perkara mudah bagi Devi dalam mewujudkannya. Namun, selagi masih mampu bernafas deru semangat untuk berusaha tetap melekat di badan. Bukan suatu keniscayaan dalam menggapai impian tersebut. Terlebih dalam usaha tak pernah lupa diiringi dengan doa kepada yang Maha Kuasa.
“Bagaimanapun caranya aku harus bisa membahagiakan papa dan mama. Aku rela menderita demi senyum bahagia mereka berdua. Kebetulan aku memang diingin menjadi sosok yang ahli di bidang kesehatan,” ujarnya.
Intinya kata gadis 26 tahun ini, segala upaya telah ditempuh. Yang penting tidak sampai mengecewakan kedua orangtua. Biarlah Tuhan yang menentukan hasil dari usaha yang telah diperjuangkan. Impian terbesar Devi ingin melihat tangis bahagia mereka berdua. Dan ingin mendengar ucapan dari orangtua jika tidak pernah menyesal telah melahirkan Devi kedunia.
“Ya mumpung mama dan papa masih sehat, akan aku persembahkan yang terbaik. Satu pintaku kepada Tuhan, jangan ambil nyawaku sebelum mengukir kenangan indah bersama kedua orangtuaku,” tuturnya. DONY HERYANTO