
PROBOLINGGO – Sejumlah lokasi wisata yang ada di wilayah Kabupaten Probolinggo tergolong mengalami peningkatan pengunjung. musim liburan panjang dalam hari paskah kemarin banyak warga yang memburu lokasi wisata untuk berekreasi dengan keluarga.
Salim (30) salah satu Warga Desa Wonomerto Kecamatan Wonomerto Kabupaten Probolinggo, mengatakan liburan panjang kemarin, dinya menyempatkan diri untuk berkumpul dengan keluarga untuk mengunjungi tempat wisata.“Lokasi wisata sangat cocok untuk menghilangan penat kerja ,” terangnya kepada wartawan, Minggu (5/4).
Menurutnya, dirinya dengan keluarganya memang tidak mengunjungi lokasi wisata diluar daerah. Karena lebih tertarik untuk mengunjungi wisata yang ada di daerahnya, dan lokasinya lebih dekat dan lebih efesien.“Kalau diluar kota selain macet juga waktunya untuk bersantai lebih singkat,”ucap Salim.
Setiap libur panjang, kata Salim, memang rutin untuk mengunjungi lokasi wisata agar kesibukan dalam kerjanya bisa terobati dengan meluangkan waktu untuk sanak keluarga yang ada.”Setelah berlibur bersam keluarga, memasuki hari kerja lagi bisa lebih semangat,” jelasnya.
Melihat hal itu, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Probolinggo, Anung Widiarto, mengatakan pihaknya telah melakukan pemantauan dibeberapa lokasi wisata yang ada di Kabupaten Probolinggo.” Memang pengujungnya mengalami peningkatan,” katanya.
Dikatakan, rata-rata jumlah pengujung wisata mengalami peningkatan sebanyak seratus persen dari hari-hari biasanya. Untuk bentar setiap harinya hanya mencapai delapan puluh orang. Sedangkan saat liburan panjang jumlahnya mencapai 160-200 pengunjung. “Kebanyakan mereka bersama keluarga dan anak-anaknya,”katanya.
Pihaknya mengaku kalau sudah memasuki musim liburan warga masyarakat memang antusias untuk rekreasi ke lokasi wisata.”Rata pengunjung yang datang dari masyarakat lokal. Namun ada juga dari luar ,daerah,”papar Anung Widiarto.
(MAHFUD HIDAYATULLAH)