PROBOLINGGO, koranmadura.com – Kabupaten Probolinggo banyak lokasi wisata alamnya. Mulai dari gunung Bromo sampai dengan Candi Jabung dan wisata lainnya.Upaya peningkatakan lokasi wisata, pemkab Probolinggo, bakal membangun centra Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk dijadikan jujukan wisatawan.
“Centra UKM bakal dibangun karena dinilai bisa mendongkrak nilai ekonomi dari aspek para wisatawan,” terang, Kepala Bina UKM Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Probolinggo, Bambang Supriadi, kepada wartawan, Kamis (25/6).
Ia menjelaskan, UKM di wilayah Kabupaten Probolinggo jumlahnya terbilang banyak. Yang sudah mengakar dalam kehidupan masyarakat hanya produk usaha makanan dan minuman serta kerajinan.“ Tiga produk hasil UKM itu sangat mungkin untuk bisa menarik wisatawan dan dijadikan lokasi wisata,”tandas Bambang Supriadi.
Upaya pendirian centra UKM tersebut, kata Bambang Supriadi, agar bisa dijadikaan lokasi wisata, seperti produk mebel antik tradisional yang ada di desa Banjar Sari Kecamatan Sumberasih, produk Keramik di desa Jatiadi Kecamatan Gending Kabupaten Probolinggo.
Bahkan yang paling banyak dikenal masyarakat yakni UKM grabah yag berada di Desa Alaskandang dan Alasumur Kecamatan Besuk Kabupaten Probolinggo. “Rencana pembangunan centra UKM tidak hanya menyuguhkan wisata alam saja. Nantinya wisata kuliner dan kerajinan juga bisa dinikmati,” ucapnya.
Pihaknya mengaku, untuk mempermudah rencana pembangunan akan melakukan upaya koordinasi dengan dinas terkait, terutama dinas yang mengurus tentang wisata. “Pengunjung wisata nantinya bisa menjadikan centra UKM untuk oleh-oleh ke daerah asalnya,”papar Bambang Supriadi.
(MAHFUD HIDAYATULLAH)