
SUMENEP, koranmadura.com – Dukungan dari kalangan muda kepada pasangan calon (paslo) Bupati dan Wakil Bupati Sumenep nomor urut 1, A. Busyro Karim-Achmad Fauzi terus mengalir dari kota hingga ke kecamatan-kecamatan dan desa-desa. Setelah sebelumnya Gerakan Pemuda Pelopor (GPP) mendeklarasikan di daerah kota dan kecamatan-kecamatan wilayah timur daya. Kali ini, pemuda yang berada di ujung barat Kabupaten Sumenep, yaitu di Kecamatan Pasongsongan mendeklarasikan dirinya mendukung paslon bupati dan wakil bupati Busyro-Fauzi, Kamis (26/11).
Dalam deklarasi tersebut, sejumlah pemuda yang mengatasnamakan Badan Komunikasi Pemuda Soddara (BKPS) mendukung program unggulan, yaitu mencetak 5000 wirausahawan muda yang merupakan visi-misi dari Busyro-Fauzi.
Aktivis BKPS, Luthfiyadi, menyampaikan bahwa adanya program 5000 wirausahawan muda merupakan program yang harus diapresiasi oleh kalangan muda.
“Dengan adanya program unggulan 5000 wirausahawan muda ini, saya dan pemuda di Pasongsongan siap mengawal dan menyukseskan pasangan nomor urut 1, Busyro-Fauzi,” kata Lut sapaan akrabnya dalam deklarasi tersebut.
Luthfiyadi mengatakan bahwa program tersebut sangat sesuai dengan keinginan pemuda, apalagi bulan Desember mendatang bangsa Indonesia akan menghadapi sebuah era baru yang dikenal dengan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).
“Mari kita dukung gerakan 5000 wirausahawan muda ini, agar para pemuda khususnya di Pasongsongan dapat bersaing dengan pemuda-pemuda ASEAN lainnya,” katanya.
Senada dengan Wahedi, pembina BKPS juga mengatakan bahwa, pihaknya akan selalu aktif mengawal dan menyukseskan paslon Busyro-Fauzi.
“Saya, pengurus, dan anggota kepemudaan khusunya di Pasongsongan tentunya tidak akan diam dalam pilkada untuk memenangkan Busyro-Fauzi. Oleh karena itu, kami akan selalu bergerak dengan gaya dan formolasi gerakan pemuda,” ucapnya.
Wahedi berharap, dukungan yang datang dari pihaknya dapat mengantarkan Busyro-Fauzi menjadi bupati dan wakil bupati Sumenep.
“Saya berharap, jika nanti Busyro-Fauzi terpilih jadi bupati dan wakil bupati Sumenep harus betul-betul mengakomodir aspirasi para pemuda,” pungkasnya seraya berharap.
Pilkada Sumenep 2015 yang akan digelar pada 9 Desember diikuti oleh dua pasangan, yakni A Busyro Karim-A Fauzi di nomor urut 1 (satu) dan Zainal Abidin-Dewi Khalifah di nomor urut 2 (dua). (DIK/SYM)