SUMENEP | koranmadura.com – Pelatih Perssu Kaisar Madura, Salahuddin, mengakui jika ada banyak ‘pekerjaan rumah’ yang harus dilakukan menjelang babak 16 besar kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016. Salah satunya ialah membenahi mental para pemain.
Perssu lolos ke babak 16 besar dengan menyandang status juara grup 7, didampingi Persekap Pasuruan sebagai runner up. Dari delapan pertandingan, Laskar Kuda Terbang mencatatkan enam kemenangan, satu kali seri dan sekali kalah. Sehingga Joko Sugiarto dan kawan-kawan selama babak penyisihan grup mampu mendulang sampai 19 poin.
Jika tak ada perubahan skema, menurut Salahuddin, di babak 16 besar Perssu berpotensi bertemu dengan Persepam MU, tim asal Kabupaten Pamekasan, yang juga lolos ke babak 16 besar sebagai runner up grup 6 ISC B. Jika bukan Persepam, kemungkinan Perssu dikatakan akan berhadapan dengan Martapura FC.
Salahuddin mengatakan, siapapun lawan yang akan dihadapi anak-anak asuhnya di babak 16 besar sudah tentu merupakan tim hebat. “Tim yang lolos ke babak ini pasti merupakan tim bagus karena sudah berhasil mengalahkan beberapa tim selama di penyisihan,” tukas eks pemain Barito Putra itu.
Oleh sebab itu, Salahuddin mengaku akan melakunan persiapan yang betul-betul maksimal menjelang babak 16 besar nanti. Salah satunya dengan memperbaiki mental pemain. Dia menjelaskan, mental pemain dimaksud ialah yang berkaitan dengan motivasi.
“Sebelum bermain di babak 16 besar, motivasi para pemain akan kita tingkatkan. Para pemain harus memili motivasi yang tinggi. Karena pertandingan yang akan mereka jalani di babak 16 besar pasti lebih berat,” pungkasnya. (FATHOL ALIF)