PAMEKASAN, koranmadura.com – Partai lanjutan Torabika Socceer Championship (TSC) yang mempertemukan Madura United (MU FC) versus Sriwijaya FC di stadion Gelora Bangkalan, Rabu (14 September 2016), menjadi kesempatan besar bagi pasukan laskar sape kerrab untuk kembali menunjukkan keperkasaannya.
Pasukan Gomes De Oliviera ini mengaku sudah belajar serta mengevaluasi kekalahan atas Sriwijaya FC pada putaran pertama. Kini mereka percaya diri untuk menaklukkan laskar Wong Kito.
Palatih MU FC, Gomes De Oliviera, mengaku pasukannya akan tampil menyerang dengan taktik dan strategi yang sudah diracik sejak pekan lalu. Staregi itu diyakini bakal mampu meredam serangan Sriwijaya FC.
“Kami sudah belajar dari kekalahan putaran pertama. Jadi kami lebih optimis memenangkan pertandingan,” kata pelatih asal Brasil itu.
Salah satu yang bakal dimanfaatkan Madura United pada pertandingan tersebut adalah kelemahan Sriwijaya FC. Kelamahan itu yang akan diabrak-abrik Fabiano De Rosa Beltrame dkk.
“Kami yakin pertandingan ini akan berbeda dengan putatan pertama. Pertandingan nanti akan lebih agresif, dan kami target tiga poin,” bebernya.(RIDWAN/RAH)
