SUMENEP koranmadura.com– PT Gelora Trisula Semesta ( GTS) telah merampungkan proses drawing babak 16 besar Indonesia Soccer Championsip(ISC) B, Sabtu (17 September) laludalam acara manager meeting yang digelar di Hotel Artayuda, Jakarta. Sesuai hasil drawing, Perssu Kaisar Madura tergabung dalam grup A.
Di grup A, Laskar Kuda Terbang, julukan Perssu, bergabung dengan PSCS Cilacap, PSIM Yogyakarta, dan Persiraja Banda Aceh. Dalam grup ini, Persiraja dan Perssu sama-sama berstatus sebagai juara grub pada babak penyisihan, yaitu grup 1 dan 7. Sedangkan dua tim lainnya runner up grup 3 dan 4.
Kompetisi babak 16 besar baru akan dimulai pada tanggal 30 September mendatang. Rencananya, di babak ini akan menggunakan sistem kompetisi penuh dengan pola home and away. Sehingga masing-masing tim akan bermain sebanyak enam kali.
Pada pertandingan perdana, Joko Sugiarto dan kawan-kawan langsung akan bertindak sebagai tuan rumah lebih dulu menghadapi PSCS Cilacap. Sementara PSIM Yogyakarta akan bertamu ke markas Persiraja Banda Aceh.
Secara detil, pelatih Perssu, Salahuddin mengaku belum tahu kekuatan masing-masing lawan yang akan dihadapi timnya di babak 16 besar. “Kita belum tahu seperti apa kekuatan lawan-lawan kita,” terangnya, Senin (19 September 2017).
Eks pelatih Barito Putera itu yakin tim yang lolos ke babak ini pasti merupakan tim bagus. Karena mereka telah berhasil sampai ke babak babak 16 besar setelah sebelumnya berhasil memenangkan sejumlah pertandingan di babak penyisihan lalu. Sehingga ia enggan menganggap enteng semua calon lawan-lawannya.
Namun begitu, ia menegaskan jika Perssu sudah siap mengarungi babak 16 besar, berebut tiket ke babak selanjutnya. Pelatih yang juga pernah memperkuat skuad Barito Putera itu optimistis timnya bisa berbuat banyak di babak ini.
Dia juga selalu memberikan suntikan semangat kepada anak-anak asuhnya, bahwa dengan bekerja keras sebuah tim akan lebih dekat dengan kesuksesan. “Intinya kita harus memiliki semangat dan mau bekerja keras dalam setiap pertandingan,” pungkasnya. (FATHOL ALIF/BETH)
