BANDUNG, koranmadura.com – Mencari jodoh memang ada saja cara yang digunakan. Mulai dari dijodohkan oleh teman, ikut dalam sebuah situs ajang pencarian jodoh atau bahkan dengan pertemuan yang tidak disengaja. Ada pula yang meminta bantuan tokoh ternama untuk dicarikan pasangan hidup.
Beberapa contohnya seperti yang dilakukan oleh Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil.
Pria yang akrab disapa Kang Emil ini kerap mengunggah tautan berupa foto dan caption yang menunjukkan bahwa orang yang terdapat dalam foto sedang mencari separuh aku-nya alias jodoh. Cara yang dilakukan Kang Emil ini bahkan cukup berpengaruh lo.
Terbukti, jumlah pengikut orang yang dipromosikan akan cepat bertambah. Dan kalau banyak yang berminat, biasanya sejumlah tautannya akan dibanjiri netizen.
Tapi di dunia maya, baru-baru ini beredar sebuah foto yang cukup bikin netizen terkejut.
Foto yang diunggah oleh sebuah akun media sosial Instagram tersebut nampak sebuah gambar layaknya sertifikat yang berisi biodata seorang perempuan. Perempuan cantik berhijab dan berbusana putih.
Di bagian sebelah kanan foto si perempuan terdapat deskripsi mengenai data dirinya.
Perempuan tersebut diketahui bernama Sakinah Alattas dan masih berusia 22 tahun. Ia berprofesi sebagai seorang mahasiswa sekaligus guru yang berasal dari Bogor, Jawa Barat. Pada bagian atas tautan ini tertulis dengan huruf kapital, “Mencari Pasangan Hidup Laki-laki Alawiyyin yang Sepadan.”
Tidak hanya itu, tautan yang diunggah pada Rabu (5/10/2016) ini juga menyebutkan kriteria si pria yang diinginkan.
Di antaranya sebagai berikut:
Beragama Islam dan beribadah.
Dewasa dan soal umur dapat disesuaikan.
Mandiri, mapan dan pekerja keras.
Pendidikan minimal S1.
Serta merupakan keturuan Alawiyyin.
Dikutip TribunSolo.com dari Wikipedia, Alawiyyin adalah keturunan Ali bin Abi Thalib.
Di antara putera-puteranya yang diketahui dalam sejarah adalah Hasan, Husein, Muhammad al Hanafiyah, Umar dan Abbas.
Di antara keturunan Alawiyyin yang ada di Indonesia adalah Hasan Tohir Baagil, Alwi Alhabsyi, Najib Bin Syaikh Abu Bakar, Hasan bin Abdulkadir Alatas, Muhsin Idrus Alhamid, Muhammad Idrus Alhamid.
Nah, bagaimana?
Jika kamu merupakan keturuan Alawiyyin dan tertarik dengan gadis cantik berhijab ini bisa langsung menghubunginya. Namun hingga berita ini ditulis, belum diketahui apakah tautan ini hanya sekadar meme atau hal serius.
Cari Jodoh via Online
Mencari jodoh dengan sistem online tidak boleh dilakukan sembarangan. Selain menghindari dari hal yang tidak diinginkan, penting bagi Anda memastikan mendapat jodoh yang tepat.
Berikut ini aturan soal mencari jodoh di internet dilansir dari MaleZones:
- Riset
Cek and ricek berbagai website penyedia jodoh online.
Hal ini penting untuk menghindari hal–hal yang tidak diinginkan.
Ada baiknya pula Anda berkonsultasi atau mencari rekomendasi dari situs kencan online yang dikunjungi. - Sabar
Sabar adalah kunci penting dalam urusan jodoh, baik online atau kenyataan.
Sabar dalam hal ini berarti Anda harus menunggu waktu tepat bertemu, sabar memberikan detail informasi pribadi. - Dilarang kirim gambar pribadi
Inilah kunci yang penting dalam menjalin hubungan secara online.
Meskipun sudah percaya bahwa dia jodohmu, namun hindari mengirimkan gambar atau video bersifat pribadi.
Sebab salah-salah, hal tersebut bisa menjadi bumerang buat Anda. - Berjaga diri dengan password yang kuat
Dunia online meskipun kelihatan aman namun memiliki celah kelemahan yang bisa dimanfaatkan oleh orang jahat.
Untuk itu perlu bagi Anda memasang password yang kuat dan aman pada akun.
Jangan memakai password pasaran untuk setiap akun media sosial. (*)
Sumber: tribunnews.com
