Anda mungkin sibuk dengan berbagai pekerjaan hingga tidak bisa mengikuti kabar-kabar penting yang terjadi sepanjang hari. Jangan khawatir, redaksi koranmadura.com telah merangkumkannya untuk Anda. Inilah peristiwa-peristiwa itu.
DPM PTSP Bidik 4 Toko Semi Modern. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM & PTSP) Kabupaten Sumenep membidik empat toko semi modern di lingkungan kabupaten paling timur Pulau Madura ini untuk dilakukan penutupan sementara. Klik berita selengkapnya di sini.
Dua Kades Diminta Kesaksian Kasus Korupsi BSPS. Dua kepala desa dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Sampang tahun 2013. Klik berita selengkapnya di sini.
Polisi Gerebek Rumah Kades Perreng Burneh. Kepolisian Resor Bangkalan menggerebek rumah Kepala Desa Perreng, Kecamatan Burneh, Ahmat Fauzi, Selasa, 24 Januari 2017. Penggerebekan melibat 72 personel gabungan dari Satuan Sabhara, Reskrim Polres Bangkalan dan pasukan Gegana Brimob Polda Jawa Timur. Klik berita selengkapnya di sini.
Mantan Ketua PPP Divonis 9 Penjara. Pengadilan Negeri Sumenep memvonis KH Baharuddin, mantan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, 9 bulan penjara dan denda uang tunai sebesar Rp 5 juta subsidair 2 bulan kurungan. Klik berita selengkapnya di sini.
Korban Kecelakaan di Nambakor Dirujuk ke Surabaya. Nurul Fitriani, 22, warga Dusun Libiliyan, RT 18 RW 08, Desa Aeng Dake, Kecamatan Bluto, Sumenep, Jawa Timur, dirujuk ke Surabaya karena kondisinya kritis. Ini kronologi kecelakaan tersebut..
