LONDON – Pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho memuji dua pemainnya, Juan Mata dan Marcus Rashford, atas penampilan ciamiknya saat MU menang dua gol tanpa balas atas West Ham United di London Stadium, Selasa (3/1) dini hari WIB. Keduanya tampil sebagai pemain pengganti. Mata mencetak gol pertama MU meneruskan umpan Rashford.
Atas penampilan menawannya tersebut, Rashford dinobatkan sebagai man of the match pada laga ini. Meskipun, tidak mencetak gol. Sebab gol kedua MU dicetak Zlatan Ibrahimovic.
Kedua pemain ini juga tampil bagus pada laga-laga sebelumnya dan membantu kemenangan MU. Keduanya membantuk MU memetik kemenangan 2-1 atas Middlesbroug, meski sempat tertinggal terlebih dahulu akhir pekan lalu di Old Trafford.
“Saya punya amunisi di bangku cadangan. Saya punya Mata dan Rashford di bangku cadangan. Keduanya sangat penting pada dua laga terakhir. Saya kira, pada jadwal padat seperti ini, penting sekali memiliki pemain yang bisa menentukan pertandingan di bangku cadangan,” kata Mourinho.
Ia melanjutkan, “Hari ini, semula saya ingin memasang Mata dan Rashford sejak awal pertandingan. Tapi saya berubah pikiran. Lebih baik kalau mereka bermain dari bangku cadangan ketika para pemain lainnya sudah lelah. Dan, keputusan ini sangat tepat.”
Kemenangan atas West Ham ini adalah kemenangan ketujuh secara beruntun MU di semua kompetisi atau yang keenam secara berturut-turut di Liga Inggris. Selain itu, mereka tidak terkalahkan pada 13 pertandingan. Hasil-hasil ini memang belum mengubah posisi mereka di klasemen sementara. MU masih terpaku di peringkat 6. (espn/aji)