SAMPANG, kornmadura.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang, Madura, Jawa Timur mengibarkan bendera setengah tiang sebagai tanda masa berkabung atas wafatnya Bupati Sampang, KH. A Fannan Hasib.
Sejak Kamis Pagi, 4 Mei 2017, bendera setengah tiang yang berada di depan kantor Pemkab setempat sudah dinaikkan. Hal yang sama juga tampak di kantor – kantor pemerintahan se Kabupaten Sampang. Seperti kantor dinas , kantor Kecamatan maupun lembaga sekolah.
https://www.koranmadura.com/2017/05/04/karangan-bunga-penuhi-rumah-duka-almarhum-fannan-hasib/
“Almarhum (Fannan Hasib) wafat pada saat masih menjadi pejabat negara. Maka kita hargai itu, dan juga untuk mengingatkan masyarakat kalau ada pejabat negara yang meninggal,” jelas Wakil Bupati Sampang yang juga Plt Bupati, Fadhilah Budiono.
Masa berkabung dengan pengibaran bendera setengah tiang itu, lanjut Fadhilah, berlangsung selama 3 hari. Selain itu, Pemkab Sampang juga mengintruksikan agar seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) memakai baju koko warna putih dan celana hitam pada saat jam dinas.
“Ya seluruh pegawai mulai pegawai di Pemkab sampai pegawai Kecamatan memakai baju putih selama 7 hari, saat masuk kantor,” tandasnya.
Disinggung soal jalannya roda pemerintahan pasca wafatnya Almarhum Fannan, dirinya mengungkapkan tidak akan ada kendala dan tidak akan terganggu.
“Pemerintahan Pasti berjalan seperti biasa, apa yang belum diselesaikan oleh almarhum akan kami selesaikan, termasuk infrastruktur,” tukasnya. (NWW/MN)