SAMPANG, koranmdura.com – Sekitar pukul 18.25 WIB jenazah Bupati Sampang KH. A Fannan Hasib dibawa ke Masjid Arrohmah yang terletak sekitar 500 meter dari rumah duka, di Kampung Kajuk, Kelurahan Rongtengah, Kecamatan Sampang Kota, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur.
Di masjid yang berada di area Ponpes Assirojiyyah tersebut, ribuan warga ikut mensholati jenazah. Bertindak sebagai Imam adalah pengasuh Ponpes Assirojiyyah, KH. Ato’ulloh. Usai mensholati jenazah, dilangsungkan dengan tahlil bersama yang dipimpin oleh KH. Itqon.
https://www.koranmadura.com/2017/05/03/sekilas-profil-almarhum-fannan-hasib-bupati-sampang/
“Yang berkenan sholat jenazah dipersilahkan, karena janazah diberangkat ke pemakaman sekitar 30 menit lagi (19.30 WIB),” ujar salah seorang pengurus rukun kematian, dari dalam masjid.
“Kami semua merasa kehilangan sosok panutan yang penyabar. Almarhum Kyai Fannan orang yang sabar dan cinta keluarga. Kalau berdialog senantiasa dikaitkan dengan cerita nabi. Beliau sosok kyai istiqomah,” ujar Moh. Hasan Jailani atau Mamak yang ditemui dilokasi.
Mamak mengaku mengenal sangat dekat sosok almarhum Kyai Fannan, baik secara pribadi maupun kelembagaan. Karena sama-sama mengabdi di NU Sampang. “Beliau guru bagi kami, semoga almarhum khusnul khotimah,” sambungnya. (NWW/BETH)