SAMPANG, koranmadura.com – Ibas terpilih sebagai Ketua PC IPNU Sampang periode 2017 – 2019. Sedangkan Ketua PC IPPNU adalah Raudatul Jannah. Keduanya terpilih secara aklamasi melalui sidang pleno dalam Konferensi Cabang (Konfercab) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Sampang, Minggu 30 Juli 2017.
“Semoga kami bisa mengemban amanah ini. Mohon doa dan dukungannya sehingga kami dapat meningkatkan kualitas organisasi dan kaderisasi formal dan informal disetiap tingkatan kepengurusan yang ada dibawah naungan PC IPNU dan IPPNU,” ujar pemilik nama lengkap Moch. Basyri Hasin.
Diakui olehnya, pengurus IPNU dan IPPNU akan bersinergi dalam setiap melaksanakan program, seperti kegiatan pendataan anggota IPNU dan IPPNU se Kabupaten Sampang. Kedepannya, juga akan lebih inten menjalin mitra dengan beberapa instansi terkait.
Sementara itu terpilihnya ketua PC IPNU dan IPPNU yang baru mendapat ucapan selamat dari Pembina IPNU dan IPPNU Sampang, Muhammad Hasan Jailani.
“Selamat kepada ketua yang baru baik IPNU dan IPPNU Sampang. Terus berkhidmat kepada NU khususnya pada pelajar dikalangan NU. Berikan yang terbaik untuk NU tampa mengharap apapun. Terus jaga NKRI dari narkoba dan gerakan radikalisme,” ujar pria yang akrab dipanggil Mamak.
Konfercab IPNU dan IPPNU berlangsung selama dua hari. Pembukaan pada Sabtu kemarin dibukan oleh Bupati Sampang Fadhila Budiono dan juga dihadiri oleh jajaran Syuriah dan tanfidziyah PCNU setempat.(NWW)