PAMEKASAN, koranmadura.com – Persepam MU berambisi mengakhiri tren negatif ketika bentrok dengan PSIM Yogyakarta pada laga lanjutan Liga 2 di Stadio Sultan Agung Yogyakarta, pukul 14.00 Wib, Rabu, 12 Juli 2017.
Persepam MU tercatat dua kali meraih hasil sempurna ketika menjamu Persatu Tuban (2-1) dan PSBI Blitar (4-1), satu hasil imbang kala bentrok dengan Madiun Putra (0-0), dan tiga kali kalah atas Persebaya Surabaya (3-1), Persinga Ngawi (0-2), dan dipermalukan Martapura FC (4-1).
Berlatar catatan buruk tersebut, pelatih Persepam MU, Rudy W Keltjes meyakini tim yang diasuhnya bisa meraih kemenangan pada pertandingan melawan PSIM. Meskipun begitu, doa dan dukungan dari suporter Persepam MU masih dibutuhkan karena bisa memotivasi para pemain.
“PSIM akan membuat kami berada dalam tekanan. Pertandingan besok akan menjadi sangat penting dan kami berharap bawa poin nanti,” kata Rudy William Keltjes, Senin, 10 Juli 2017.
Pria yang akrab dipanggil Opa Rudy ini mengaku sudah mengetahui bagaimana cara meredam agresivitas lini serang PSIM Yogyakarta. Dia optimis bisa kembali mendulang hasil positif dalam laga nanti.
“Hasil sebelumnya akan membuat laga kedua nanti menjadi atraktif. Kami sudah paham mengenai gaya permainan dan cara menghentikan mereka. Kami akan melakukan hal tersebut pada pertandingan nanti,” ucapnya percaya diri. (RIDWAN/RAH)