SUMENEP, koranmadura.com – Madura FC akan memulai babak 16 besar Liga 2 Indonesia melawan PS Mojokerto Putra (PSMP), Sabtu, 23 September 2017. Meski tim yang akan dihadapi merupakan juara grup 6 di babak penyisihan, namun Laskar Jokotole tak gentar.
Pelatih Madura FC, Salahuddin mengungkapkan, PSMP adalah tim bagus dengan materi pemain berkualitas. Selain itu, sambung dia, Laskar Gajahmada, julukan PSMP juga memiliki motivasi besar.
Selama babak penyisihan, dari 12 pertandingan yang dilakoni, PSMP berhasil mengumpulkan 22 poin berkat 7 kali menang, sekali seri dan 4 kali kalah. Mereka pun keluar sebagai juara grup 6.
Meski begitu, Salahuddin menegaskan timnya tak gentar menghadapi mereka. Sebaliknya, hal itu menjadi motivasi tersendiri bagi timnya untuk berjuang lebih keras lagi untuk memenangkan pertandingan.
“Status mereka sebagai juara grup bukan alasan bagi kami untuk menyerah. Sebaliknya, itu justru menjadi motivasi,” ujar eks pelatih Barito Putra, Kamis, 21 September 2017.
Di pertandingan perdananya di babak 16 besar, Salahuddin bertekad bermain sebaik mungkin agar bisa keluar sebagai pemenang dan membawa pulang tiga poin. “Kalau tidak bisa, minimal seri,” pungkasnya.
Untuk diketahui, pertandingan antara Madura FC kontra PSMP akan dilangsungkan di stadion Bumi Moro, Surabaya. Sebab stadion Gajahmada di Mojokerto saat ini masih dalam proses renovasi. (FATHOL ALIF/MK)