SAMPANG, koranmadura.com – Ratusan santri di Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, mengikuti kirab santri, Rabu, 18 Oktober 2017. Kegiatan ini.

rangkaian dari peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang puncaknya akan dilaksanakan Minggu, 22 Oktober tahun ini.
Mereka berjalan kaki dimulai dari Lapangan Sya’bi, tidak jauh dari Pasar Omben, menuju Kantor MWC NU setempat.
Ketua PAC Ansor Omben, Abdurraqib Ramli mengatakan para santri yang ikut dalam acara itu adalah utusan pesantren-pesantren di Kecamatan Omben. “Semua pesantren di Omben mengirimkan utusannya untuk ikut kirab,” katanya.
Menurutnya, kirab sengaja dimajukan dari pelaksanaan HSN. Malam Puncaknya akan digelar di Kabupaten Sampang dengan mengikutkan perwakilan pesantren dari masing-masing kecamatan. (G. MUJ/RAH)