SAMPANG, koranmadura.com – Truk dengan nopol N 8485 UY yang dikendarai Abd. Haris (44), asal Desa Pangongsean, Kecamatan Torjun, Sampang, Madura, Jawa Timur, terguling di tanjakan Jalan Raya Desa Kotah, Kecamatan Jrengik, Sampang, Jumat, 20 Oktober 2017.
Kasatlantas Polres Sampang AKP Musa Bakhtiar melalui Kanit Laka Ipda Suwalyadin Rizal Bogra mengatakan insiden itu terjadi pada pukul 08.30 wib. Saat itu, truk tersebut melaju dari arah barat ke timur, saat menaiki tanjakan tiba-tiba rodanya licin.
“Akibatnya, truk itu menjadi mundur dan masuk ke dalam jurang. Moh Atik (36), kernet truk tersebut terluka berat dan meninggal dunia karena tergencet. Maaf, Mas, saya baru selesai rapat di Polda,” tulisnya di WhatsApp. (MUHLIS/RAH)