SUMENEP, koranmadura.com – Anggaran peningkatan infrastruktur di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dalam APBD 2018 sekitar Rp 52 miliar. Anggaran tersebut akan dipakai untuk peningkatan infrastruktur di wilayah daratan dan kepulauan.
Kepala Dinas PU Bina Marga Sumenep, Edy Rasyadi mengungkapkan, 60 persen dari anggaran tersebut akan dikucurkan untuk peningkatan infrastruktur di wilayah kepulauan. Sisanya 40 persen untuk daratan.
“Jadi kalau yang dari APBD, Rp 32 miliar untuk kepulauan, Rp 20 miliar untuk daratan. Hal itu sesuai visi misi Bapak Bupati agar peningkatan infrastruktur kepulauan seiring dengan di daratan,” ujarnya.
Selain yang Rp 20 miliar, untuk wilayah daratan masih akan ada tambahan, yakni 100 persen DAK (Dana Alokasi Khusus) infrastruktur akan dipakai untuk peningkatan infrastruktur di daratan. Kepulauan tak sepeser pun.
Edi menjelaskan alasan DAK infrastruktur tak sepeser pun diapakai untuk peningkatan infrastruktur kepulauan. Menurut dia, sesuai aturan, penggunaan DAK infrastruktur memang hanya untuk jalan yang terhubung dengan jalan nasional atau provinsi.
Mengenai besaran DAK infrastruktur untuk 2018, dia belum tahun. Pihanya belum menerima surat dari Kementerian Keuangan. “Karena sampai sekarang plafonnya belum ada,” pungkasnya. (FATHOL ALIF/MK)