SUMENEP, koranmadura.com – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggalang dana untuk korban longsong di Kabupaten Pacitan, Jum’at, 8 Desember 2017.
Penggalangan dana tersebut dipusatkan di dua tempat, yakni di jalan simpang empat kota dan jalan perempatan Jl. KH. Mansyur. Aksi tersebut akan dilakukan selama satu hari penuh. “Ada sekitar 30 kader HMI hari ini turun jalan melakukan aksi penggalangan dana,” kata Hasyim Hidayat, korlap aksi saat ditemui.
Uang yang dihasilkan akan diserahkan langsung kepada korban bencana alam di Pacitan melalui rekening HMI Cabang Pacitan. “Ini sudah menjadi kesepakatan bersama, semua kader seluruh Indonesia yang menggalang dana, akan dikirim langsung ke pengurus HMI Cabang Pacitan,” tandasnya.
Untuk diketahui, Selasa dini hari, 28 November 2017, terjadi bencana banjir dan tanah longsor. Sebanyak 25 orang meninggal, dengan rincian 6 orang korban banjir dan 19 orang akibat bencana tanah longsor. (JUNAIDI/MK)