SUMENEP, koranmadura.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumenep, Madura, Jawa Timur, bertekad akan terus membantu mengentaskan kemiskinan di kabupaten paling timur Pulau Madura.
Penanggung Jawab Bidang Pendistribusian Zakat, Infaq, dan Sedekah Baznas Sumenep, Moh. Syafi’ei mengatakan, pihaknya akan terus membantu mengentaskan kemiskinan, di antaranya, melalui program pemberdayaan dan pengembangan UKM masyarakat tidak mampu.
“Oleh karena itu, kami mohon doa dan dukungan dari semua pihak, terutama para muzakki demi kepentingan masyarakat Sumenep ke depan, khususnya masyarakat kurang mampu,” ujarnya.
Dia mengungkapkan, di 2017 kemarin, pihaknya telah menyalurkan santunan kepada 41 kaum dhu’afa dan lansia berupa uang sebesar Rp 3 juta per orang. Santunan tersebut akumulasi selama satu tahun, dengan hitungan, per bulan Rp 250 ribu.
Secara simbolis, santunan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Sumenep, A. Busyro Karim didampingi Ketua Baznas Sumenep, Abdul Mutallib beberapa waktu lalu, tepatnya pada acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad di depan Masjid Agung Sumenep, Minggu malam, 31 Desember 2017.
Selain itu, pihaknya juga telah menyerahkan bantuan secara simbololis untuk kategori program pemberdayaan dan pengembangan UKM masyarakat tidak mampu. “Bantuannya berupa satu unit mesin jahit, seperangkat alat goreng dan kambing sebanyak dua ekor,” pungkasnya. (FATHOL ALIF/MK)