PAMEKASAN, koranmadura.com – Pelatih Madura United, Gomes De Oliviera mengatakan kemenangan Sape Kerrap atas PS TNI pada laga lanjutan penyisihan grup C Piala Presiden 2018, berkat kerja keras pemain selama pertandingan berlangsung.
Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya (SGBT), Selasa, 23 Januari 2018, berakhir 3-1 untuk kemanangan Madura United.
Bagi Gomes, kemenagan Madura United pada laga teraebut bukan karena pemain asing, tetapi murni dari kerja keras tim sehingga membuahkan hasil sesuai target.
“Pemain lokal Madura bagus-bagus, bukan karena pemain asing, tidak. Itu secara tim pemain asing kita membantu untuk lebih kuat, pemain lokal itu berkualitas, mantap, bekerja keras secara tim. Makanya Madura United menang,” kata Gomes De Oliviera saat press confrence usai pertandingan, Selasa malam, 23 Januari 2018.
Ungkapan pelatih berkebangsaan Brasil ini sekaligus menepis pernyataan Pelatih PS TNI Rudi Eka Priyambada yang menyampaikan bahwa kekalahan timnya lantaran Madura United menampilkan banyak pemain asing.
Pada laga itu, Madura United menurunkan sejumlah pemain asing, di antaranya Fabiano De Rosa Beltrame, Nuruddin Davronov dan Greg Nwololo. Kemudian pada babak kedua memasukkan OK John dan dua pemain naturalisasi lainnya, yaitu Cristian Gonzales dan Raphael Maitimo. “Secara kualitas pemain Madura United memang lebih bagus, sehingga bisa menang dan menciptakan banyak peluang juga,” terangnya. (RIDWAN/MK)