SAMPANG, koranmadura.com – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati Sampang, Madura, Jawa Timur, Hermanto Subaidi-Suparto (Mantap) berhujan-hujan menuju kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat di Jalan Diponegoro, Kelurahan Banyuanyar.
Berangkat dari kediamannya di Jalan Wilis, Kelurahan Rongtengah, Hermanto Subaidi-Suparto menaiki becak diiringi puluhan becak, sepeda motor, dan mobil. “Kami beserta para pengusung memang sengaja naik becak karena ingin dekat dan akrab dengan masyarakat serta ingin menyapanya di sepanjang perjalanan ke KPU. Alhamdulillah, tadi diguyur hujan. Ini sebagai pertanda rahmat dan hidayah dari Allah SWT,” ucapnya, Rabu, 10 Januari 2018.
Menurut Ketua KPU Sampang, Syamsul Muarif, Mantap merupakan pendaftar terakhir. “Kalau lewat parpol sudah tidak ada alias sudah habis kursinya. Tidak tahu kalau lewat jalur independen. Tapi yang jelas, kami tetap stand by hingga pukul 24.00 wib,” tuturnya.
Dari tiga bapaslon yang telah mendaftar, kata Syamsul Muarif, semuanya dinyatakan diterima. Sedangkan untuk kelengkapan administrasinya sudah lengkap dengan catatan ada yang perlu diperbaiki. Sebelum dilakukan penetapan pada 12 Pebruari mendatang, pihaknya masih melakukan tahapan penelitian administrasi persyaratan calon.
“Semisal ada tanggapan dari masyarakat, maka kami akan lakukan klarifikasi kepada lembaga yang berwenang apabila menyangkut dengan persyaratan bapaslon. Sekali lagi, berkas persyaratan bapaslon semuanya lengkap, tapi ada catatan ada yang perlu perbaikan,” terangnya.
Syamsul menerangkan, date line perbaikan harus diserahkan ke KPU mulai 18-20 Januari mendatang. “Termasuk tes kesehatan sejak 12-16 Januari di RS AL dr Ramlan Surabaya. Kami nanti akan publis hasil penelitian dari tahapan ini,” tandasnya.
Pasangan Mantap diusung oleh tiga parpol, Gerindra dan PKB dengan masing-masing mempunyai 8 kursi. Satunya lagi PBB dengan kekuatan 1 kursi di DPRD setempat. (MUHLIS/RAH)