SAMPANG, koranmadura.com – Rumah milik Pak Hamid (47), salah seorang pegawai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sampang, Madura, Jawa Timur, di jalan Pahlawan, Kelurahan Rongtengah, Kecamatan Kota, ludes dilalap api, Senin, 26 Februari 2018, pukul 13.30 wib.
“Awalnya, tetangganya yang namanya Firman mengetahui kalau rumah Pak Hamid ada kepulan asap. Kemudian Firman langsung memberitahukan kepada Ibu Hamid. Nah, sontak Ibu Hamid berteriak tolong-tolong,” tutur Mansyur, salah sorang petugas Koramil Kota.
Mendengar teriakan Ibu Hamid, warga pun sontak mendatangi rumah korban untuk membantu melakukan pemadaman dengan alat seadanya. Bahkan ada seorang yang belum diketahui identitasnya nekad menerobos masuk untuk mencari sumber api.
“Warga berhasil memadamkan api tanpa bantuan pemadam kebakaran. Mobil damkar tidak bisa masuk ke lokasi sehingga telat dan membuat ludes rumah Pak Hamid,” ucap Jaelani, warga sekitar yang ikut memadamkan api.
Menurut keterangan masyarakat setempat, kebakaran rumah tersebut diduga karena konsleting listrik dan percikan api berasal dari atap rumah. Saat terjadi kebakaran, tidak ada penghuni di dalam rumah tersebut, sehingga tidak menelan korban jiwa.
Sementara Kasi Ops Damkar, Satpol PP Sampang, M Maftuh Fathurahman masih belum dikonfirmasi mengenai tersendatnya mobil damkar ke lokasi. (MUHLIS/RAH/DIK)