SUMENEP, koranmadura.com – Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi menyantuni sebanyak 64 anak yatim pada acara Pelantikan dan Harlah Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Sumenep, Senin, 26 Februari 2018.
Tampak hadir pada acara tersebut, Rois Syuriah PC NU KH Taufiqurrahman, Wasekjen DPP PPP Achmad Baidawi, Wakil Bupati Sumenep Ahmad Fauzi, Kepala Kamenag Sumenep, pimpinan OPD, dan alumni IPNU IPPNU Sumenep serta kader IPNU dan IPPNU.
Dalam sambutannnya, Wabup Fauzi mengatakan pelajar hari ini adalah generasi masa depan bangsa. Oleh karenanya, IPNU IPPNU diharapkan bisa mewarnai Kabupaten Sumenep, tentunya dalam hal-hal yang positif.
“IPNU IPPNU harus bergandeng tangan dengan pemerintah untuk memerangi hal yang negatif, utamanya dalam hal pengaruh teknologi dan medsos yang ada,” tegasnya.
Secara khusus, ia mengimbau seluruh pelajar untuk selalu menyaring informasi seiring dengan berkembangnya teknologi. “Informasi yang berkembang di media sosial harus bisa disaring, IPNU IPPNU harus bisa meluruskan berita berita hoax yang berkembang,” katanya.
Sementara Ketua IPNU Sumenep Musfiqurrahman mengatakan, pihaknya berkomitmen bersama IPPNU untuk memperlebar lagi sayap IPNU IPPNU hingga desa/ranting. “Hari ini kita akan mengawali kembali, dan meneruskan program yang sebelumnya yaitu memperlebar sayap IPNU hingga ke tingkat ranting,” ucapnya.
Sebab kata Musfiq, hari ini tantangan yang paling utama bagi pelajar ialah minuman terlarang, “Melalui IPNU IPPNU yang ada di setiap kecamatan dan desa kita akan basmi narkoba, kita akan perangi narkoba,” ucap Musfiq dengan nada lantang. (MADANI/MK/VEM)