LAMONGAN, koranmadura.com – Calon Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf, blusukan di beberapa pasar di Lamongan. Salah satunya di pasar di Desa Bakalan Pule, Kecamatan Tikung, Lamongan.
Pria yang akrab disapa Gus Ipul ini menyatakan senang bisa bertemu para warga di Lamongan. Selain itu, pria berkumis ini juga memperkenalkan Seribu Dewi atau seribu desa wisata untuk mengembangkan potensi pasar desa.
“Saya senang sekali, karena desa wisata ini bisa menjadi salah satu masa depan kita, karena sektor pariwisata di Jawa Timur merupakan salah satu sektor yang pertumbuhannya cukup tinggi,” ungkap Gus Ipul, Jumat, 2 Maret 2018.
Dikatakan Gus Ipul, tahun lalu, sektor pariwisata memberi kontribusi bagi PDRB Jatim lebih dari Rp 100 triliun dan mampu menciptakan 200 ribu lapangan pekerjaan. Gus Ipul mengatakan, Jawa Timur memiliki potensi sangat besar karena ada lebih dari 8 ribu desa sehingga jika 1.000 desa ini sukses menjadi desa wisata, maka akan sangat mendongkrak pertumbuhan ekonomi dan meratakan pembangunan di Jawa Timur.
“Untuk memperkuat dan memperluas sektor pariwisata itulah, saya dan mbak Puti punya program Seribu Dewi, ini harapan saya untuk memperkuat ekonomi kerakyatan kita, dan meneruskan salah satu nawacita presiden Joko Widodo,” terang Gus Ipul.
Selama di pasar desa ini, Gus Ipul juga menyempatkan diri ngopi di salah satu warkop. Saat ngopi ini, Gus Ipul ditemani oleh sejumlah ketua dan pengurus parpol pengusung yang ada di Lamongan, di antaranya PKB, PKS, Gerindra, dan PDIP. Bahkan, Gus Ipul juga sempat berjalan-jalan ke kios yang ada di dalam pasar desa ini sambil meminta doa restu dari pengunjung dan pemilik kios di pasar desa ini. Di pasar desa yang berada di selatan kota Lamongan ini, Gus Ipul juga melayani ajakan warga untuk berswafoto. (DETIK.COM/RAH/DIK)