SUMENEP, koranmadura.com – Belum adanya kepastian terkait jadwal Liga 2 Indonesia musim 2018 hingga sekarang memberikan dampak kurang baik terhadap klub. Lebih-lebih kepada para pemain.
Hal tersebut disampaikan Manajer Madura FC, Januar Herwanto. “Pelaksanaan kompetisi yang berlarut-larut berdampak terhadap psikologi para pemain,” ujarnya, Senin, 19 Maret 2018.
Januar menjelaskan, dampak psikologis yang dimaksud ialah para pemain mengalami titik kejenuhan. Sebab mereka sudah sejak lama melakukan latihan, bahkan sudah melakoni serangkaian laga uji coba.
Karena itu, pihaknya berharap PT. LIB (Liga Indonesia Baru) sebagai operator Liga 2 Indonesia segera memberikan kepastian kepada masing-masing klub peserta kompetisi. Supaya lebih nyaman melakukan persiapan.
“Karena sekarang, jangankan kepastian terkait kick off kompetisi, manajer meeting saja belum. Makanya, kami berharap terkait hal ini segera ada kepastian,” pungkasnya.
Meski begitu, sambil lalu menunggu kepastian jadwal Liga 2, Madura FC terus berbenah. Saat ini latihan tim berjuluk Laskar Jokotole itu fokus kepada pematangan taktik. “Kondisi fisik pemain sudah lumayan. Sudah siap untuk berkompetisi,” ujar pelatih Madura FC, Salahuddin. (FATHOL ALIF/MK/VEM)