SAMPANG, koranmadura.com – Aliansi Jurnalis Sampang (AJS) menggelar pemilihan ketua umum (ketum) periode 2018-2020 di salah satu villa di Jalan Raya Songgoriti, Kecamatan Songgokerto, Kota Batu, pada 9-10 Maret 2018.
Dalam pemelihan ketum, Kamaluddin kembali terpilih untuk memimpin AJS periode 2018-2020. Wartawan Trans7 tersebut unggul dua suara dari kandidat lainnya, Dimas Fariq, wartawan TVOne.
“Alhamdulillah, teman-teman masih memberikan kepercayaannya kepada saya untuk nakhodai organisasi AJS,” tutur Kamaludi, Senin, 12 Maret 2018.
Kamaludin menuturkan, tugas dan amanah menjadi seorang pimpinan sangatlah berat, mengingat komitmen organisasi AJS lebih mengedepankan kode etik jurnalistik dalam melakukan peliputan di semua pemberitaan terlebih di masa-masa pilkada.
“Kami tetap berkomitmen untuk tetap menekankan pada profesi jurnalis sebagai bagian pekerjaan utama, di mana dalam setiap karya tulisan kita tetap berimbang, dan tetap berpedoman pada kode etik jurnalistik,” katanya.
Kamaludin berharap, AJS akan lebih solid dan menjadi wadah komunikasi semua stakeholder di semua pemberitaan. “AJS ke depan diharapkan menjadi organisasi jurnalis yang tetap bisa menjaga independensi seorang wartawan, dan bisa menjadi wadah komunikasi semua elemen, demi Kabupaten Sampang ke depan lebih baik,” pungkasnya. (MUHLIS/MK/VEM)