JAKARTA, koranmadura.com – Nasib sial dialami seorang pedagang ketoprak di dekat hotel Shangri-La di Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Ia tewas ditabrak mobil hingga terseret sejauh 200 meter.
Hal ini diungkapkan oleh Kanit Lantas Polsesk Tanah Abang Kompol Widiatmoko. “Kejadian sekitar pukul 04.30 WIB,” ucapnya, Sabtu, 17 Maret 2018.
Gerobak dagangan milik korban hancur di lokasi. Sementara nama korban dan pemilik mobil masih belum diketahui. Polisi masih mendalami peristiwa maut tersebut. (DETIK.com/RAH/DIK)