KORANMADURA.com – Banyak duduk membahayakan kesehatan. Bahkan banyak ahli menyebutkan, kebanyakan duduk dapat menyebabkan penyakit kanker, meningkatkan resiko diabetes tipe dua, dan memperburuk tulang punggung, dan menggemukkan karena peredaran darah tidak lancar.
Karena itulah, setiap orang, baik di kantor maupun di rumah, sangat dianjurkan mengurangi duduk dengan sesakali berdiri dan berjalan. Sering berdiri dan berjalan justru lebih baik bagi kesehatan daripada keseringan duduk.
Hal ini mulai dipraktikkan di negara barat. Di kantor-kantor telah disediakan kursi dan meja kerja berdiri. Namanya standing desk bagi para karyawannya. Jadi, negara maju sudah semakin memerhatikan para karyawannya.
Hasil penelitian yang melibatkan 1.184 orang menyimpulkan, bagi kaum perempuan, berdiri akan membakar 0.1 kalori permenit. Apabila berdiri dengan duduk 6 jam setiap hari, dijumlahkan menjadi sekitar 54 kalori yang bisa kita bakar. Dalam setahun jumlahnya setara dengan 2,5 kilogram yang bisa berkurang.
Sedangkan bagi lelaki, berdiri 1 menit akan membakar 0,19 kalori. Penyebab perbedaannya adalah karena massa otot yang dimiliki pria lebih besar. Kemudian dijumlahkan dengan waktu berdiri setiap hari, sebulan, dan setahun, makan ditemukan jumlah seberapa banyak kalori yang terbakar. Hal ini tentu sangat menyehatkan. (KOMPAS.COM/RAH/DIK)