SAMPANG, koranmadura.com – Noer Tjahja, mantan Bupati Sampang periode 2008-2013 melakukan ziarah ke makam almarhum Gubernur Jawa Timur Moh Noer yang terletak di jalan Merapi, Kelurahan Rongtengah, Sampang, Selasa, 10 April 2018.
Rombongan Noer Tjahja atau yang dikenal bapak pembangunan ini juga diiringi oleh beberapa pejabat Pemkab Sampang seperti camat dan kepala dinas.
“Iya makam pak Moh Noer lagi ramai sama orang-orang gelar tahlilan,” tutur Ilung, warga sekitar.
Untuk diketahui, Noer Tjahja bebas dari sel tahanan Medaeng 27 Maret 2018 lalu. Dia terjerat kasus korupsi pengelolaan migas di PT Sampang Mandiri Perkasa (PT SMP), sehingga yang bersangkutan divonis 5 tahun penjara oleh Majelis Hakim.
Dia divonis bersalah bersama dua orang lainnya, yakni mantan Direktur Utama PT SMP, Hari Oetomo yang divonis 5 tahun penjara dan denda sebesar Rp 250 juta. Kemudian Direktur PT SMP Muhaimin Buchori yang divonis 10 tahun penjara dengan denda Rp 400 juta. (MUHLIS/ROS/DIK)