SURABAYA, koranmadura.com – Calon Gubernur Jatim nomor urut 2, Saifullah Yusuf bertemu dengan pesepakbola nasional Cristian Gonzalez. Keduanya ngopi di Kedai Ketan Punel di Jalan Darmo. Gonzales didampingi istrinya, Eva Gonzales.
Dengan Gonzales, Gus Ipul membahas Jatim yang disebut ‘hebat’ dalam bidang persepakbolaan karena banyak memiliki klub dan pemain sepakbola yang hebat. Hal ini merujuk pada buku bertajuk ‘Jawa Timur Kiblat Sepak Bola Nasional’ karya Tri Septa Agung Pamungkas yang saat itu juga diperkenalkan Gus Ipul kepada Gonzales.
“Selain itu, kita juga memiliki suporter-suporter yang hebat. Ini adalah modal yang cukup besar. Andai saja tidak ada bentrok di antara para pendukung mungkin provinsi Jatim akan menjadi basis suporter yang terbesar di Asia Tenggara bahkan Asia,” kata Gus Ipul di Kedai Ketan Punel Jalan Darmo, Kamis.
Dengan banyaknya suporter sepakbola di Jawa Timur, menurut Gus Ipul, industri sepakbola perlu lebih dikembangkan dan juga industri kreatif yang berkaitan dengan itu.
“Ke depan saya ingin meneruskan apa yang dirintis oleh para sesepuh di Jawa Timur untuk mendorong klub-klub, pemain-pemain yang hebat dan juga suporternya yang hebat yang guyub rukun yang mana bisa mendukung timnya masing-masing dengan keguyuban dan kerukunan, itulah cita-cita kita bersama,” ujar Gus Ipul.
Ke depan Gus Ipul juga ingin memperluas kembali pembinaan pemain di usia dini di Jawa Timur.
“Mudah-mudahan dari situ nantinya muncul bibit-bibit yang bagus. Terlebih di tahun mendatang akan ada turnamen AFF kembali untuk usia 19 dan 16 yang akan digelar di Jawa Timur. Dulu di turnamen tersebut lahirlah Andik Vermansyah,” pungkas Gus Ipul. (Detik.com/MK/VEM)