JAKARTA, koranmadura.com – Niat merupakan salah satu aspek penting dalam berpuasa di bulan Ramadan. Selain ketulusan hati, niat yang diucapkan pun wajib dilakukan sebelum berpuasa. Jadi, tak heran saat bersiap menyambut awal Ramadan Kamis besok, netizen ramai-ramai mencari ‘Niat Puasa Ramadhan’ di Google.
Dikutip koranmadura dari detik.com, Rabu, 16 Mei 2018, Google Trends Indonesia dipenuhi dengan kata kunci tersebut. Selain ‘Niat Puasa Ramadhan’, Google juga diramaikan dengan pencarian bertema Ramadan lain, seperti ‘Kata Kata Menyambut Bulan Ramadhan’ dan ‘Menu Sahur’.
Di samping itu, masih terdapat sejumlah kata kunci untuk mencari tahu kapan puasa Ramadan dimulai, serta pengertian dari Hilal yang digunakan sebagai patokan apakah waktu sudah masuk ke bulan suci tersebut atau belum.
Selain ramai di Google Trends Indonesia, niat puasa Ramadan juga muncul dalam sejumlah unggahan netizen di media sosial. Di Twitter, netizen mengingatkan agar umat muslim yang hendak menunaikan ibadah puasa Ramadan tidak lupa terhadap niatnya.
Selain itu, ada juga yang membagikan lafal niat puasa Ramadan, niat berbuka, hingga niat untuk salat tarawih.