SUMENEP, koranmadura.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar Fastival Kuliner Nusantara selama dua hari, Sabtu sampai Minggu, 14-15 Juli 2018. Instansi yang menjadi leading sector kegiatan yang merupakan rangkaian tahun kunjungan wisata (Visit years 2018) itu ialah Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (Dispertahortbun).
Kegiatan ini terdiri dari beberapa rangkaian acara. Di antaranya ialah Workshop Kuliner dan Cooking Demo. Acara ini dihadiri oleh chef kondang Indonesia, yaitu Maria Irene Susanto atau akrab dikenal dengan Chef Marinka dan Chef Adi yang merupakan salah satu chef asal Sumenep.
Acara Workshop Kuliner dan Cooking Demo bertempat di Gedung Nasional Indonesia (GNI). Acara ini dibuka langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK, Nurfitriana Busyro Karim. Para peserta tampak antusias mengikuti acara yang diformat interaktif tersebut.
Dalam sambutannya, Nurfitriana mengaku sangat bersyukur. Ia berterima kasih kepada para penitia karena telah menyelenggaran kegiatan spesial dengan hadirnya orang yang spesial pula. “Hari ini begitu spesial karena kita kehadiran tamu spesial, yaitu Chef Marinka dan Chef Adi,” katanya, di hadapan para peserta.
Dalam kesempatan itu, Nurfitriana berharap Chef Marinka menyempatkan diri berkunjung ke sejumlah destinasi wisata di kabupaten paling timur Pulau Madura. Sebab selain memiliki kuliner khas, Sumenep juga memiliki banyak sekali destinasi wisata, salah satunya Gili Iyang. “Kalau Chef Marinka biasanya suka ke Gili Terawangan, di Sumenep juga ada gili yang spesial, yaitu Gili Iyang. Karena di sana oksigennya terbaik kedua di dunia,” tuturnya.
Selebihnya, dengan diselenggarakannya kegiatan Festival Kuliner Nusantara yang di dalamnya ada acara workshop, ke depan lahir chef-chef handal, seperti Chef Marinka, dari Kabupaten Sumenep. “Sehingga di masa-masa yang akan datang makanan khas Sumenep lebih terkenal lagi di kancah nasional, bahkan internasional,” pungkasnya.
Kepala Dispertahorbun, Bambang Heriyanto mengungkapkan, selain dihadiri chef kondang Indonesia, Festival Kuliner Nusantara kali ini juga akan dihadiri Menteri Pariwisata RI. Arief Yahya dijadwalkan akan menyampaikan sambutan nanti malam, bertempat di Pendopo Agung Keraton Sumenep. FATHOL ALIF/FAT/VEM