JAKARTA, koranmadura.com – Pengemudi ojek online mengalami kecelakaan dengan menabrak mobil di Jalan M Kahfi, Jakarta Selatan. Akibatnya, pengemudi ojek online tersebut meninggal dunia.
“Korban meninggal bernama Fristianti usia 31 tahun dan korban luka bernama Toni Novianto usia 25 tahun (korban luka dilarikan ke RSUD Pasar Minggu),” ucap petugas Damkar Jaksel, Febri ketika dikonfirmasi, Selasa, 3 Juli 2018.
Perisitiwa kecelakaan terjadi pada Senin, 2 Juli sekitar pukul 22.15 WIB. Febri menuturkan, Fristianti yang penumpang ojek online ingin pulang ke Bandung. Namun dia yang menjadi pengemudi, sedangkan Toni Novianto duduk dibelakang seperti penumpang.
“Penumpang ingin pulang buru-buru ke Bandung, dia pakai ojek online. Penumpang cewek bernama Fristianti, penumpang yang mengendari motor dan ojek yang malah yang bonceng,” ucap Febri.
Nahas saat dalam perjalanan, motor yang ditumpangi Fristianti menabrak mobil Mitsubishi Kuda dari arah berlawanan. “Tabarakan dua arah berlawan antara motor menyalip kecepatan tinggi tidak bisa menghindari mobil dari arah berlawanan,” kata Febri.
Saat ini, mobil yang mengalami kecelakaan dibawa ke Polsek Jagakarsa karena rusak. Sopir mobil tidak mengalami luka. (DETIK.com/ROS/VEM)