JAKARTA, koranmadura.com – Menjelang final cabang sepakbola Asian Games 2018, antusiasme penonton terindikasi cukup besar. Berikut informasi tiket, baik harga maupun kondisi stoknya.
Pertandingan final cabang sepakbola Asian Games akan mempertemukan Korea Selatan vs Jepang. Pertandingan akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu, 1 September 2018. Laga perebutan medali emas itu akan dimainkan pukul 19.30 WIB.
Sebelum laga tersebut, pertandingan lain dalam perebutan medali perunggu, alias tempat ketiga, akan dimainkan di tempat yang sama antara Vietnam dengan Uni Emirat Arab (UEA).
Untuk partai final cabang sepakbola Asian Games 2018, INASGOC selaku panitia sudah menjual tiket secara online di blibli.com, tiket.com, dan loket.com. Bahkan sebagian sudah ludes terjual.
“Untuk di blibli.com sudah sold out. Tapi di loket.com dan tiket.com masih ada dan bisa dibeli di sana. Itu informasi terakhir yang saya dapatkan,” ujar Direktur Ticketing INASGOC, Sarman Simanjorang, dikutip dari detikcom, Jumat, 31 Agustus 2018.
Menurut dia, tiket final sepakbola Asian Games 2018 dilego dengan empat nominal berbeda, sesuai dengan kelas tempat duduk. Berikut daftar harga tiket final sepakbola Asian Games 2018:
Kategori C: Rp 200.000
Kategori B: Rp 400.000
Kategori A: Rp 800.000
Kategori VIP: Rp 1,5 juta
(detik.com/fat/vem)