SAMPANG, koranmadura.com – Gara-gara cek cok soal ayam, seorang ibu rumah tangga di Sampang, Madura, Jawa Timur babak belur setelah dipukul sama tetangganya sendiri, Marsuki.
Kapolres Sampang, AKBP Budi Wardiman melalui Kasatreskrim AKP Hery Kusnanto mengatakan bahwa kejadian itu terjadi pada pada 8 Juli lalu setelah korban Auliya Rohman melaporkan ke pihak kepolisian. Polisi langsung melakukan penyelidikan dan pemanggilan terhadap terlapor (Marsuki).
Sementara awal mula insiden tersebut, kata Hery ketika ayam milik ibu korban sedang bermain ke rumah Marsuki, karena dimungkinkan masuk ke emperan dan meninggalkan kotoran, akhirnya Marsuki menendangnya.
“Karena tidak terima ayam peliharaan ibunya ditendang, kemudian Auliya Rohman mendatangi rumah Marsuki sambil marah-marah. Nah, kemudian terjadi penganiayaan terhadap korban dengan dipukul menggunakan bambu hingga luka-luka di tubuhnya,” terang AKP Heri Kusnanto, Senin, 13 Agustus 2018.
Bahkan pihaknya telah menyatakan, Marsuki dalam kasus penganiayaan tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka atas laporan penganiayaan terhadap ibu Auliya Rohman dengan ancaman pasal 351 ayat 1 KUHP.
“Sudah kami panggil dan kami juga melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi. Dan kami sudah tetapkan sebagai tersangka kepada Marsuki, tapi yang bersangkutan masih belum berhasil kami amankan,” tandasnya. (MUHLIS/SOE/DIK)