JAKARTA, koranmadura.com – Semifinal Piala AFF U-16 2018 salah satunya mempertemukan Timnas Indonesia dengan Malaysia, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kami, 9 Agustus 2018. Pertandingan kali ini akan menjadi ‘El Clasico’ di Asia Tenggara, mengingat rivalitas kedua tim selama ini.
Menghadapi laga tersebut, Indonesia memiliki bekal yang cukup bagus. Selama di fase grup, tim asuhan Fakhri Husaini itu telah mengoleksi lima kali kemenangan, dengan mencetak 21 gol dan hanya kebobolan tiga kali. Tim Garuda Muda akhirnya keluar sebagai juara Grup A.
Di sisi lain, Malaysia harus puas menjadi runner up Grup B. Tim berjuluk Harimau Malaya itu mengemas tiga kemenangan dengan mencetak 12 gol dan kebobolan tiga kali. Mereka sempat kalah dari Thailand.
Pada laga yang akan dimulai pukul 19.00 WIB itu, Indonesia tentu akan kembali mengandalkan Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri. Pemain yang satu ini telah mencatat sejarah dengan menjadi striker paling tajam di gelaran Piala AFF U-16. Sejauh ini ia sudah mencetak 11 gol.
Sementara di kubu lawan, pencetak golnya cukup merata. Harith Naem Janieh, Muhammad Asman Asrul, dan Muhammad Fahmi Daniel masing-masing mencetak tiga gol. Di luar pemain tersebut, ada juga Alif Daniel, Mohammad Ikhwan, Muhammad Danial, dan Muhammad Nuh Azlan yang masing-masing mencetak satu gol.
Dari segi performa, Indonesia diunggulkan pada laga semifinal nanti. Apalagi mereka akan bermain di hadapan ribuan suporter fanatiknya. Militansi suporter tentunya akan membakar semangat Indonesia.
Meski begitu, Malaysia tetap tak bisa dipandang remeh. Pasalnya, dari enam kali pertemuan kedua tim di Piala AFF U-16, Malaysia unggul dengan meraih dua kemenangan, sekali kalah, dan sisanya berimbang. Di samping itu, Malaysia juga selalu punya motivasi tersendiri kala menghadapi tim Merah Putih.
Pertandingan kedua kesebelasan diprediksi berjalan ketat. Selain gengsi kedua negara, sebelum turnamen ada insiden ‘bendera terbalik’ yang membuat tensi memanas. Ketika itu, pemain Malaysia kedapatan mengunggah foto bendera Indonesia terbalik di media sosialnya. (DETIK.com/FAT/DIK)