SUMENEP, koranmadura.com – Menjelang laga tandang ke Markas Persiwa Wamena, Skuat Madura FC semakin fokus melakukan persiapan. Namun menurut Januar Herwanto, manajer klub berjuluk Laskar Jokotole tersebut, tidak persiapan khusus yang dilakukan timnya untuk meladeni Persiwa Wamena.
“Kita melakukan persiapanbiasa seperti kami lakukan sebelum-sebelumnya. Tidak ada yang Istimewa. Namun demikian, itu bukan berarti kami menganggap remeh lawan. Bagi kami, semua tim yang akan kami hadapi adalah tim yang harus diwaspadai.” ,” ujarnya kepada koranmadura.com Rabu, 29 Agustus 2019.
Laga tandang melawan Persiwa Wamena ini akan berlangsung Rabu depan, 5 September 2019. Menurut Januar, timnya diperkirakan akan berangkat tiga hari sebelum laga tersebut digelar.
Dalam pertandingan sebelumnya, saat Persiwa Wamena bertandang ke Stadioan A. Yani Sumenep, Madura FC berhasil meraih poin penuh setelah unggul 2-0. Dua gol tersebut dicetak oleh Beny Ashar pada menit ke-61 dan Joko Prayitno pada menit ke-90.
Saat itu, Salahuddin, Pelatih Madura FC mengaku bangga terhadap timnya. Namun demikian ia juga memuji ketahanan fisik para pemain Persiwa yang cukup tangguh. Menurutnya, kemenangan atas tim asal Jaya Wijaya, Papua tersebut tidak diperoleh dengan mudah. Timnya harus benar-benar bekerja keras mematahkan perlawanan mereka. (BETH)