JAKARTA, koranmadura.com – Baru beberapa hari dipasarkan, sebagian pembeli iPhone XS melontarkan keluhannya jika iPhone generasi terbaru ini susah menerima sinyal LTE maupun Wi Fi.
Dikutip dari detik.com, Rabu, 26 September 2018, pemakai iPhone XS dan XS Max menulis keluhannya di forum support Apple maupun website Reddit.
Dalam keluhan yang disampaikan itu, pengguna iPhone XS merasa kesulitan terkoneksi dengan jaringan LTE dan lambat dalam soal loading halaman web.
Bahkan, beberapa pengguna membandingkan kecepatan dan konektivitas antara iPhone XS dengan iPhone edisi lama.
Terlihat, iPhone XS tak menampilkan sinyal seluler sedangkan yang lama tampak sinyalnya penuh. Hal inipun tetap terjadi meski pengguna tersebut sudah berganti operator.
Tidak cuma di konektivitas seluler, sinyal Wi Fi di iPhone XS pun dilaporkan lemah. Bahkan ketika pengguna duduk di samping router sekalipun, Wi Fi jenis iPhone baru ini tetap saja lemah.
Belum jelas pangkal dari permasalahan ini. Apple juga belum memberi keterangan terkait keluhan yang disampaikan beberapa pengguna.
Jika masalahnya adalah soal software, Apple bisa melakukan update. Lain halnya kalau yang terlibat adalah hardware, bisa lebih susah penanganannya. (DETIK.com/ROS/DIK)