PAMEKASAN, koranmadura.com – Madura United menantang Mitra Kukar sedang beradu kuat untuk merebut poin di laga lanjutan Liga 1 2018.
Kedua kesebalasan ini bakal bentrok Stadion Gelora Ratu Pamelingan (SGRP) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Kamis malam, 13 September 2018.
Mitra Kukar datang ke Madura dengan motivasi berlipat, bahkan membawa target poin di kandang Sape Kerrap, jukukan Madura United.
Menurut Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, anak asuhnya sudah siap meladani kekuatan Madura United yang dianggap kandidat kuat juara Liga 1 2018.
“Kami akan menghadapi tim yang menjadi kandidat juara (Madura United), kami akan fokus menghadapi tim ini, kami harus kerja keras untuk mendapatkan keinginan di kandang Madura United,” kata Rahmad Darmawan, saat press confrence, Rabu malam, 12 September 2018.
RD sapaan akrab Rahmad Darmawan mengaku tidak mudah merebut poin dari Madura United, tetapi eks pelatih Sriwijaya FC juga mengatakan bukan hal mustahil timnya kaluar sebagai pemenang pada pertandingan yang bakal kick off pukul 19:00 Wib tersebut.
“Tidak ada yang tidak mungkin, karena pemain juga punya motivasi tinggi untuk merealisasikan itu, dalam jeda kompetisi ini kita sudah melakukan dua uji coba dengan tim lokal, memang sulit menghadapi Madura United, tapi bukan tidak mungkin,”pungkasnya. (RIDWAN/SOE/DIK)