SUMENEP, koranmadura.com – Satu dari dua jemaah haji asal Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang sebelumnya tidak bisa kembali ke Tanah Air bersama dengan jemaah lain di Kloter 10 karena sakit, ternyata sudah dipulangkan.
Satu jemaah haji yang sudah dipulangkan itu atas nama Sulastri, warga Desa Pinggir Papas, Kecamatan Kalianget. Dia sudah bisa pulang tadi malam bergabung dengan Kloter 26.
“Satu dari dua jemaah haji yang sebelumnya tidak bisa pulang bersama jemaah lainya beberapa waktu lalu ternyata sudah dipulangkan tadi malam, Mas,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sumenep, Moh. Bakri, meralat pernyataan sebelumnya, Rabu, 5 September 2018.
Baca: Kapan Dua Jemaah Haji Sumenep yang Sakit di Makkah Akan Pulang? Ini Kata Kemenag
Dengan begitu, lanjut dia, sekarang hanya tinggal satu jemaah haji atas nama Musinah, warga warga Desa Kebonagung, Kecamatan Kota, yang belum bisa pulang karena masih menjalani perawatan.
“Nanti kalau lumayan sembuh dan sudah mendapat rekomendasi terbang dari petugas medis di sana, yang bersangkutan akan langsung dipulangkan,” pungkasnya.
Seperti diketahui, jemaah haji asal Sumenep yang tergabung di Kloter 10 dan 11, secara berurutan, sudah tiba kabupaten paling timur Pulau Madura pada 30 dan 31 Agustus 2018 lalu. (FATHOL ALIF/SOE/DIK)