SUMENEP, koranmadura.com – Rumah Bertingkat di Sumenep, Madura, Jawa Timur dilalap si jago merah, 1 Oktober 2018.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Kobaran api terus menyala di rumah yang berada di Jalan Sultan Abdudurahman, Desa Kolor itu.
Api baru bisa dijinakkan setelah petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi.
Menurut informasi, rumah yang terbakar diketahui milik warga bernama Aziz Salim Sabibi. Sampai berita ini ditulis, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. (JUNAIDI/SOE/DIK)