PAMEKASAN, koranmadura.com – Persebaya Surabaya harus kehilangan sejumlah pemain pilar ketika jumpa Madura United pada laga lanjutan Go-Jek Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (SGBT) Surabaya, kikc off pukul 18:30 Wib, Kamis, 25 Oktober 2018.
Salah satunya, pemain Persebaya yang harus absen akibat cedera, yaitu Robertino, Raphael Maitimo, David da Silva dan Nelson Alom.
“Ada lima pemain yang cedera, kami tidak bisa memainkan mereka. Jadi, bisa dikatakan belum komplit, tapi karena di posisi klasemen masih seperti ini, kami bertekad untuk bermain maksimal, karena kami ingin poin penuh,” kata pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman, Kamis, 25 Oktober 2018.
Meski harus kehilangan pemain pilar, kata Djajang Nurjaman, Persebaya tetap akan tampil maksimal untuk mengamankan poin penuh di depan ribuan bonek.
“Tapi alhamdulillah, dari skuat yang kami turunkan kemarin di Bali melawan Persib, Insyaallah siap. Walaupun kita harus lakukan check up (kesehatan) terakhir pada official training,” pungkasnya. (RIDWAN/ROS/DAN)