SUMENEP, koranmadura.com – Babak pertama pertandingan Madura FC menjamu Madura United FC di Stadion A. Yani Sumenep, Jawa Timur, di babak 64 besar Piala Indonesia telah usai. Sementara tim tuan rumah unggul atas tamunya, Kamis, 6 Desember 2018.
Di awal-awal babak pertama, kedua kesebelasan bermain dengan hati-hati. Tempo sedang dipertontonkan oleh kedua tim yang sama-sama menyandang nama Madura.
Meski menghadapi tim yang berkompetisi di Liga 1, Madura FC yang berlaga di Liga 2 Indonesia tetap tampil percaya diri. Yusuf Efendi dan kawan-kawan bisa mengimbangi permainan Laskar Sape Kerrap, julukan Madura United.
Serangan-serangan yang dibangun para pemain Madura United tak mampu menembus benteng pertahanan Madura FC. Sebaliknya, Laskar Jokotole berhasil unggul lebih dulu dari tamunya di menit ke-20.
Gol Madura FC berawal dari serangan cepat pemain sayap kanan Ghufrono Al Maruf. Pemain bernomor punggung 97 itu berhasil melepaskan tendangan keras dari sisi kiri gawang Madura United dan mampu ditangkap dengan sempurna. Sehingga bola dapat dikonversi jadi gol oleh Joko Prayitno.
Setelah tertinggal 1-0, Madura United mulai meningkatkan intensitas serangan. Fabiano Beltrame dan kawan-kawan beberapa kali berhasil menciptakan peluang, baik melaui sepak pojok maupun tendangan bebas.
Meski begitu, sejumlah peluang yang didapat tak satu pun berhasil diubah jadi gol. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda akhir babak pertama, skor 1-0 tak berubah. Sementara Madura FC unggul atas Madura United. (FATHOL ALIF/SOE/ROS)