SAMPANG, koranmadura.com – Pengejaran terhadap HA, penjual senpi kasus penembakan Subaidi belum membuahkan hasil. Bahkan keberadaannya belum terendus oleh polisi.
Lalu, di mana tempat persembunyian HA?
Kapolres Sampang, AKBP Budi Wardiman menyatakan hingga saat ini masih terus melakukan pengejaran terhadap HA. Namun, diakui Budi, keberadaan HA masih belum diketahui keberadaannya. Termasuk belum ada informasi dari masyarakat.
Meski belum diketahui, polisi meyakni kalau DPO HA tidak jauh dari Sampang. Bahkan ia memperkirakan berada di wilayah Kecamatan Sokobanah. “Perkiraan saya, HA masih berada di Kecamatan Sokobanah,” katanya saat dikonfirmasi oleh koranmadura.com
Ketika ditanya lebih jauh soal terkait keseriusan polisi dalam menangkap HA, Budi berdalih terbagi dengan kasus curanmor yang marak di daerahnya. “Karena di Sampang banyak kejadian curanmor yang menjadi atensi kami, sebagian anggota kami geser dulu ke kota, tapi di sana sudah ada Reskrim Sokobanah,” ujarnya.
Untuk diketahui, HA jadi DPO polisi setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam pengungkapan fakta baru dalam kasus penembakan Subaidi, warga Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, karena kepemilikan Senpi.
Senpi Baretta yang digunakan Idris, pelaku penambakan tehadap Subaidi hingga tewas diakuinya membeli dari HA seharga Rp 5 juta. (SOE/DIK)