MADURA, koranmadura.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca yang akan terjdadi pada Minggu, 13 Januari 2019 besok. Menurut BMKG, memiliki pegerakan yang cukup siginfikan. Termasuk di empat kabupaten di Madura.
Namun, dalam situs resminya, Sabtu, 12 Januari 2019, BMKG mengimbau kepada seluruh masyarakat di Jawa Timur dan sekitarnya untuk terus mewaspadai terhadap intensitas hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang. Bahkan terjadinya udara kabur dan cuaca yang kabut.
Pasalnya di beberapa daerah, khususnya di daerah Batu, Mojokerto, Malang, dan Pasuruan akan terjadi hujan disertai petir di siang hari. Bahkan di Batu akan terjadi cuaca yang kabut. Oleh karena itu, BMKG mengimbau kepada masyarakat untuk waspada.
Sementara khusus di empat Kabupaten di Madura seperti Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep cenderung lebih aman. Karena hanya terjadi hujan lokal dan ringan. Namun, di dua kabupaten seperti Sampang dan Pamekasan akan terjadi kekaburan udara di pagi hari, sementara disiang hari akan terjadi hujan lokal.
“Waspadai Hujan intensitas Sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada siang, sore atau malam hari di wilayah Kab. Kediri, Kab. dan Kota Mojokerto, Jombang, Sidoarjo, Nganjuk, Kab. Pasuruan, Batu, Kab. dan Kota Malang,” tulis BMKG. (SOE/VEM)