SUMENEP, koranmadura.com – Bingung mau ke mana saat weekend? Tak perlu banyak pikir, langsung datang ke alun-alun Kota Sumenep, Madura, Jawa Timur, tepatnya di bundaran Taman Adipura atau taman bunga (TB). Dipastikan anda takkan rugi. Apalagi yang suka nyanyi dan ngemusik.
Kini, setiap akhir pekan (Sabtu malam), di Taman Adipura ada acara Ngopi (ngobrol inspirasi) dan Akustikan. Acara ini dikemas dengan “Panggung Kreasi Anak Negeri”. Acara yang digagas oleh Rumah Aspirasi Pemuda (RuAs Pemuda) itu sengaja digelar untuk menjadikan Taman Adipura lebih hidup lagi, tak lagi angker dan sepi.
Direktur RuAs Pemuda, Ahmad Zainullah mengatakan bahwa acara Ngopi dan Akustikan sejatinya adalah gagasan yang sudah lama RuAs Pemuda rencanakan. Namun, kata Zen, sapaan akrab Ahmad Zainullah, baru sekarang terealisasi.
“Acara ini rutin digelar setiap Sabtu malam (malam minggu). Jadi, bagi setiap grub musik, baik dari sekolah, kampus maupun dari komunitas lain bisa menampilkan penampilan terbaiknya. Termasuk yang juga mau menyumbang, baik puisi maupun kretivitas lain, silakan datang, tak boleh cangung-canggung,” katanya, Selasa, 5 Februari 2019.
Zen menjelaskan bahwa acara ini bebas untuk masyarakat Sumenep, lebih-lebih anak muda. “Silakan yang suka nyanyi dan ngemusik, datang ke Taman Adipura. Termasuk yang suka berpuisi dan ngelawak. Kini, kita sediakan panggung. Gratis kok. Daripada bingung dan boring di rumah,” jelas Zen.
Termasuk, lanjut Zen, bagi yang mau nyumbang, juga tak perlu bawa alat-alat akustikan. “Karena alat-alat juga kita sediakan. Tinggal pakek aja,” imbuhnya.
Meski demikian, Zen meminta untuk tidak membuat onar, apalagi miras dan nyabu. “Acara ini no miras, no nyabu. Tetapi kalau musik dan kreativitas yes,” tegas manta Aktivis PMII ini.
Bagi grub musik yang hendak tampil, syaratnya mudah. Cukup kirim nama/grup musik ke RuAs Pemuda. Selain itu, setiap grup minimal membawakan lagu daerah (Madura) 2 lagu. “Sementara jadwal tampil akan kita umumkan lewat poster,” paparnya.
Ingin daftar? Klik di sini
Diketahui, acara ngopi dan akustikan ini digagas oleh Rumah Aspirasi Pemuda Sumenep yang dikemas dengan “Panggung Kreasi Anak Negeri”. Acara ini bakal rutin digelar setiap akhir pekan di Taman Adipura atau TB. Pada Minggu, 2 Februari 2019 kemarin, acara ini pertama kalinya. Antusiasme masyarakat luar biasa. Bahkan beberapa warga dan pemuda menyumbangkan lagu. Termasuk Wakil Bupati Sumenep, Kepala Disparbudpora serta Kabid Pemuda dan Olahraga ikut memeriahkan acara ini.
Rencananya, pada Minggu, 9 Februari 2019 mendatang, Ngopi dan Akustikan akan kedatangan Kepala BNNK Sumenep, Kepala Dinas PU Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (DPRKP dan Cikatarung) Bambang Irianto. Bersama Kepala BNNK kita bakal ngobrol inspirasi terkait bahaya narkoba untuk masa depan anak muda. Sementara bersama Pak Bambang, kita juga akan ngobrol soal tata ruang Sumenep yang mulai menawan. (SOE/DIK)