PAMEKASAN, koranmadura.com – Demi mencapai target yang diharapkan, Bupati Baddrut Tamam akan memberlakukan pola kontrak kerja dengan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di pemerintahan Pamekasan, Madura, Jawa Timur agar bisa lebih maksimal bekerja.
Bupati Pamekasan Baddrut Tamam menjelaskan seluruh kepala OPD akan diminta untuk menandatangani kontrak kerja, yang salah satu isinya ialah target akan capaian di masing-masing instansi. Jika kinerja kepala OPD tidak sesuai kontrak, konsekuensinya adalah diganti.
“Banyak hal yang harus kami selesai untuk masyarakat dan kemajuan Pamekasan, makanya yang tidak on target. Out,” kata Bupati Baddrut, Selasa, 12 Maret 2019.
Lanjut Mantan Anggota DPRD Provisi Jawa Timur itu, pihaknya bakal mencari pejabat yang mampu bekerja cepat dan profesional dalam mencapai target sesuai dengan kontrak yang ditandatangani. Program kerja di seluruh OPD tahun ini mencapai 226 program yang masih mengacu pada rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) pemerintahan sebelumnya.
“Yang mampu berkerja dengan baik, bisa kami pertahankan jabatannya, makanya memastikan tidak ada jual beli mutasi jabatan,” katanya. (ALI SYAHRONI/SOE/DIK)